Belajar Olimpiade Geografi secara Gratis






Belajar Olimpiade Geografi secara Gratis

Olimpiade merupakan kegiatan yang menghabiskan banyak uang. Uang banyak dihabiskan untuk membeli buku, mendaftar lomba, membayar uang tryout, atau ikut pelatihan olimpiade. Namun, ada juga segelintir orang yang tidak mampu untuk mendapatkannya. Ada yang tidak bisa membeli buku, tidak bisa mendaftar pelatihan, dll. Di artikel ini, aku bakalan memberikan tips belajar olimpiade bagi yang memiliki uang yang sedikit.

DISCLAIMER!!

Di sini TIDAK berlaku gratis 100% karena ada saja sesuatu yang dikorbankan, seperti paket internet. Namun, aku jamin tidak mengeluarkan uang yang lebih banyak daripada biasanya.


1. Manfaatkan buku di perpustakaan

Kalian bisa memanfaatkan buku di perpustakaan sekolah atau perpustakaan di tempatmu. Ada banyak buku yang dapat dibaca, mulai dari buku berbahasa Indonesia sampai buku berbahasa Inggris. Biasanya, sulit buat menemukan buku olimpiade di perpustakaan sekolah, jadi harus pergi ke perpustakaan terdekat. Jika kurang cocok atau tidak ada buku yang ditemukan, lihat poin selanjutnya.


2. Manfaatkan buku-buku sekolah

Buku-buku sekolah merupakan langkah awal dalam mengenal olimpiade. Memang, olimpiade lebih sulit daripada materi sekolah, tidak salah kita juga membacanya. Jika kurang cocok dan ingin ‘to the poin’ untuk materi olimpiade, lihat poin selanjutnya.


3. Manfaatkan materi dari orang lain

Kalian bisa meminta materi dari orang yang kamu kenal yang sejalur dengan olimpiade yang kalian ambil. Kalian bisa meminta materi dari guru, kakak kelas, atau teman satu olimpiade. Kakak kelas di sini harus yang lebih berpengalaman terjun ke olimpiade yang kalian tempuh. Untuk meminta materi, kalian bisa meminta modul (pdf atau ppt), mencatat ketika ada pembinaan dari guru atau kakel, atau saling bertanya kepada teman satu olimpiade.

Terkadang, guru malas dalam mendidik anak didik olimpiadenya, kakak kelas yang terlalu pelit ilmu, dan teman yang tidak mau ditanyakan sesuatu. Kalian bisa menanyakan materi kepada teman online-mu yang kamu kenal di media sosial. Kalian juga bisa tanya materi ke alumni medalis KSN (OSN) tahun sebelumnya (untuk mendapatkan namanya, bisa cari dengan kata kunci seperti “Pengumuman KSN 2020”, kemudian cari nama itu di Instagram).

 

4. Manfaatkan Google sebagai media belajar

Google menjadi alternative terakhir untuk mendapatkan materi. Kalian bisa mengunjungi situs-situs penyedia materi:

a. Situs penyedia buku: z-library, libgen, pdf drive, dll.

b. Situs penyedia ppt: slideshare, dll.

c. Situs penyedia jurnal: academia, ResearchGate, issuu, dll.

 

Saran:

Kuasai materi dari silabus yang telah ditetapkan (silabus tidak berubah setiap tahunnya, hanya soal yang berubah). Oh, iya, aku bersama teman-temanku juga ada buat Google Drive yang isinya tentang materi olimpiade, bisa di akses di bit.ly/MateriOlimGeo (berisi materi, e-book, dan soal).


Sekian untuk sharing tentang "Belajar Olimpiade Geografi secara Gratis". Semoga membantu 😊😊😊


Informasi lebih lanjut

Blog: Belajar Geografi Yuk (link)
Instagram: @belajar_geografi_yuk (link)
Youtube: Belajar Geografi Yuk (link)
E-mail: belajargeografiyuk1@gmail.com (link)

1 Komentar

Tanyakan di sini jika kalian ingin bertanya

Posting Komentar

Tanyakan di sini jika kalian ingin bertanya

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama